Thursday, March 17, 2011

Launching Empat Elemen by The Hermes

 Empat Elemen design cover by @lalabohang

Empat Elemen #Hermes For Charity Vol 2. by The Hermes 
Air. Api. Tanah. Udara.
Empedocles menyebutnya sebagai empat elemen pembentuk alam semesta.  Semua  benda merupakan campuran air, api, tanah, dan udara dalam proporsi yang  beragam. Perubahan terjadi karena keempat elemen itu saling berpisah atau saling mendekap. Kelahiran, kematian, kehidupan, bencana, dipengaruhi campur tangan empat elemen itu.

 Berawal dari niat tulus dari lubuk hati untuk membantu saudara yang terkena musibah di Merapi, tiga puluh kontributor menyatukan empat elemen itu dalam satu wadah: Hermes for Charity Volume 2. Dalam buku ini, anda bisa membaca dua puluh sembilan prosa dan puisi, sambil ikut menyumbang untuk pemulihan  wilayah bencana.

Judul Buku          : Empat Elemen
Penulis               : The Hermes and Friends
Penerbit              : The Hermes
Cetakan               : Pertama, 2011
Tebal buku          : 208 halaman
ISBN                   : 9789791810364
Harga                  : Rp. 50.000 ., *minimal- donasi

Donasi untuk Recovery Merapi

Keterangan pembelian :http://hermesian.wordpress.com

    

The Hermes Story
 
The Hermes adalah lingkar pencipta seni yang terdiri dari penulis-penulis dan musisi muda berbasis di Jakarta, Indonesia. Adriana merupakan cerita yang menyatukan kami semua, hingga bisa menjadi bagian dari sesuatu yang fenomenal. Kami ada disini untuk berbagi kebahagiaan ini dengan teman-teman.

Karya seni kami terutama berbentuk cerita pendek, dan telah dipublikasikan dalam antologi cerpen seperti Sebilah Sayap Bidadari dan I Love You Friends. Tapi kami paling mencintai karya lepas yang sering kami edarkan menggunakan Facebook. Project rutin kami saat ini adalah e-magz yang terbit setiap dua bulan.

Nama Hermesian kami ambil  dari figur dewa Hermes pada mitologi Yunani yang merupakan jawaban dari teka-teki pertama yang diberikan Adriana kepada Mamen (Cerpen yang mempertemukan kita via Facebook).
Sesuai dengan tugasnya, Dewa Hermes adalah penyampai pesan.


Kami, 27 (23 penulis dan 4 personel band)  orang seniman yang berusaha untuk menyampaikan banyak pesan bagi penikmat karya-karya kami. Tulisan, lagu, film, sampai pertunjukan teater kami persembahkan secara berkala untuk menyampaikan apa yang ada dalam fikiran kami, selain tentunya untuk bersenang-senang.


Kami ingin berbagi kisah, kisah yang merupakan kumpulan rasa dan itulah juga yang kami ingin bagikan kepada seluruh pembaca, RASA.


Our GOALS
Berawal dari facebook, kami berusaha untuk mempertahankan apa yang kami punya dan tentunya juga mengembangkannya ke arah yang jauh lebih baik.


Harapan kami, Hermesian dapat meramaikan dunia literatur Indonesia dan memberikan pilihan bacaan dan hiburan yang berbeda. Selain itu kami berharap dapat memacu sahabat-sahabt hermes untuk berani memulai berkarya, dan internet adalah media yang paling bermanfaat untuk memfasilitasinya.


Hermes For Charity

Tahun 2011 ini, kami menerbitkan EMPAT ELEMEN, antologi prosa dan puisi pertama kami dalam bentuk buku, berisi 26 cerpen, dua puisi, dan satu fiksimini dari 30 kontributor. Royalti hasil penjualan akan disumbangkan untuk pemulihan korban bencana Merapi di Yogyakarta.

Berpetuanglah bersama kami! Berbagi cerita, dan menemukan makna: bersama The Hermes, temukan keajaiban!

 
Surat-menyurat dengan kami: thehermes09@gmail.com
Temukan kami di Facebook: The Hermes Fan Page
Bercengkrama dengan kami di Twitter: @TheHermes  


Launching Empat Elemen

 

Launching akan diselenggarakan :
Hari : Sabtu
Tanggal : 26 Maret 2011
Jam : 11.00- 13.00
Tempat : Times Book store Pejaten Village Mall

2 comments:

  1. aq share ke blog ku ya gal
    ;)

    udah di share baru ijin ;)
    hihihihihi

    ReplyDelete
  2. Yay!!!
    Sangat DIPERBOLEHKAN :)

    ReplyDelete