Friday, February 10, 2012

Ruang Kerja Merah Muda


Masih dalam rangka bulan kasih sayang, merah muda yang mendominasi hati pastinya juga terbawa-bawa saat kamu sedang kerja kan? :) Sah-sah aja kalau pikiran melayang-layang mempersiapkan hari valentine. Eits, tapi inget target kerjaan jangan sampai molor gara-gara mikir belum punya dress untuk valentine. Yuk ngebahas ruang kerja dalam nuansa merah muda .... :)
-----------------------------------------***-------------------------------------------


Bagaimana agar kerja menjadi menyenangkan?
Bekerja di kantor dengan suasana rumah?
Atau
Bekerja di rumah dengan suasana kantor?

Keduanya rasa-rasanya sama-sama menyenangkan bila kita dapat memberi sentuhan kenyamanan pada ruang kita melakukan pekerjaan.





Bekerja di kantor dengan suasana di rumah.
Mari ciptakan suasana senyaman di rumah di ruang kerja Anda di kantor.
1. Mawar
kablom.com

Siapa yang tak suka mawar? Atau di kebun belakang rumah Anda memang tumbuh pohon mawar. Mengapa tidak menghadirkan sebuket bunga mawar di atas meja kerja Anda. 
Bila perlu, mawar-mawar tersebut adalah hasil rangkaian Anda sendiri. Keberadaan bunga mawar di dalam vas, akan membawa aura yang menyenangkan dalam ruang kerja Anda. 



2. Sekat kubikel

soho20galery.com

Bila kubikel di ruangan kerja terlihat monoton dengan satu warna, usulkan untuk mengubahnya menjadi lebih berwarna dengan tema valentine. Misalkan sekat-sekat di ruang kerja berwarna putih, tambahkan warna-waran pink dengan karton atau kertas berwarna yang bersifat temporer. 

Bisa juga gunakan post-it dengan warna-warna senada nuansa merah muda. Tinggalkan pesan-pesan penyemangat di atasnya. Rasanya itu mengingatkan Anda pada kulkas di rumah bukan? Penuh dengan tempelan pesan atau nomor telpon penting. 








3. Bantalan
architectforlife.com

Pasti saat berada di rumah, comfort zone kita adalah pada kamar tidur dengan bantal, guling dan kasurnya. Bukan bermaksud untuk membuat bermalas-malasan, kehadiran bantalan dengan sarung berwarna pink akan menambah kerileksan disaat pekerjaan kantor anda sedang meninggi.







Bekerja di rumah dengan suasana kantor
Bagaimana bila sebaliknya? Anda yang sehari-hari bekerja dari rumah, atau menjalankan bisnis rumahan. Bukan tak mungkin menghadirkan suasana penuh kasih dalam bulan ini.

1. Furnitur

finecomposition.com
Susun furnitur dengan layout formal. Meskipun di rumah, suasana ruang kerja Anda harus tetap menghadirkan suasana serius agak Anda fokus menyelesaikan pekerjaan Anda.

Jangan sekali-kali bekerja tanpa memiliki ruang khusus atau meja kerja khusus. Beri sentuhan pink pada salah satu sisi dinding ruang kerja Anda.





2. Jam 
priceinspector.co.uk




Meski bekerja di rumah jangan sampai lupa waktu. Usahakan disiplin dan miliki waktu kerja layaknya sebuah kantor. Untuk itu, pajanglah sebuah jam duduk di atas meja kerja Anda.

Atau pasang juga jam dinding dengan nuansa merah muda. Pilihan bentuk yang formal juga penting dipertimbangkan. 


3. Planner


culturlabel.com


Kaitannya masih dengan keseriusan kerja, planner dengan nuansa pink patut dihadirkan pula untuk menambah semangat bekerja. Target-target kedepan yang terpampang jelas dalam timeline planner menjadi pemacu Anda meskipun berada di rumah.










Menyenangkan bukan saat membicarakan kerja dari sudut lain? Jadi pilihan Anda membawa pekerjaan ke rumah atau membawa rumah ke tempat Anda bekerja? :)

PS: wording naskah di atas adalah tulisan saya. Gambar diambil sesuai sumber tercantum

4 comments:

  1. mba galuh kasih sayang itu tidak ada bulannya, tiap hari atau tiap saat juga harus

    ReplyDelete
    Replies
    1. :)
      Iya Mas Azaz... bener banget .. ini kan cuma momentum ajah gitu...
      Saya juga nggak merayakan valentine kok.
      Cuma menarik ajah gitu tiap februari semua interior mall full pink,jd menginspirasi nulis ajah :D

      Delete
  2. kalo saya sih ga tertarik dengan palentin ..

    *maklum orang sunda, ga bisa ngomong V .. hehe

    ReplyDelete
  3. happy valentine mbaa...
    saya sih lebih suka membawa pekerjaan dirumah aja jadi bisa disambi lainnya :D

    ReplyDelete